Cara Mengolah Daging Kambing

Cara Mengolah Daging Kambing
Saat mengolah daging kambing, biasanya kita menjumpai masalah berupa susahnya membuat daging kambing tersebut menjadi empuk. Masalah lain yang dihadapi adalah sulitnya menghilangkan bau khas daging hewan berkaki empat tersebut. Namun, kita tidak perlu khawatir dalam menghadapi masalah ini. Pasalnya, ada beberapa tips atau cara yang bisa dilakukan untuk membantu kita dalam mengatasi 2 masalah seputar daging kambing ini. Berikut adalah beberapa caranya.

Jangan Dicuci Bila Belum Akan Dimasak
Jaga daging tersebut agar jangan sampai terkena air atau dicuci sebelum daging benar-benar akan dimasak. Pasalnya, jika ini dilakukan maka akan membuat daging kambing menjadi keras dan alot. Apalagi bila kita ingin mengolah daging kambing tersebut menjadi sate. Oleh karena itu, hindarkan daging kambing dari air terlebih dahulu.

Pakai Mentimun untuk Menghilangkan Bau Khas Kambing
Mentimun diyakini sanggup untuk menghilangkan atau paling tidak mengurangi bau khas kambing. Caranya, potong kecil-kecil mentimun, kemudian remas daging kambing memakai mentimun tersebut. Sesudah itu, diamkan sebentar lalu bersihkan.

Buang Air Rebusan Pertama Daging
Bila kita hendak mengolah daging kambing menjadi gulai atau sup, maka buang air rebusan pertama daging terlebih dahulu. Cara yang satu ini terbilang efektif untuk membuang lemak serta kotoran pada daging kambing dan bisa mengurangi bau prengus yang merupakan bau khas pada daging kambing.

Rebus Daging yang Lama
Cara lain untuk memperoleh daging yang empuk adalah dengan merebusnya dalam jangka waktu yang lama.

Post a Comment

0 Comments